Saudara
Karya : Iffatul Fikriyah
Instagram : iffah_fikriyah
Pasi
Kupandangi wajahmu
Tak terbendung
Emosi iba berderai bagai amunisi
Kuraih sepuluh jarimu
Beku tertegun bagai patung
Saudara…
Mencintaimu adalah kebutuhan
Menyayangimu adalah keharusan
Memperhatikanmu adalah atensi kewajiban
Mengulurkan tangan adalah sebuah eksistensi aku
Kamu bukan hanya
Tapi kamu adalah pusaka yang kupunya
Kamu bukan cuma
Tapi kamu adalah rumah
Aku tak bisa sempurna
Tanpa kubungkus filantropi untukmu
Aku tak bernilai apa
Tanpa mengasihi utuh padamu
Umurku tak lagi panjang
Bila utas tali diregang
Dan sepertinya Tuhan akan berang
Bila kita terberai jarang
Saudara…
Tegak berdirimu tak akan hampa
Duduk silamu tak akan musnah
Karena kita ada
Untuk saling memapah