Imajinasi Puisi

Puisi Romansa – Psikologis : Tahun Kabisat

Februari 29, 2020

author:

Puisi Romansa – Psikologis : Tahun Kabisat


Marilah kita mengheningkan cipta pada semesta
yang hanya jatuh pada empat tahun sekali

Dari empat, kutunggu satu hari
Pada hari kabisat
Pada hari di mana kita merangkai angan
Tentang langit yang cerah pada hari esok

Pada tahun kabisat, relung kita terdedah
Konstruksi dalam satu angan satu cita
Pada tahun kabisat, Hasrat kita mengucur
Menuju pada gravitasi gelora asmara, semakin romantik

Penantian empat tahun sekali
Diiringi raja siang yang membawa harapan
Kamu berdiri, dan kugenggam dirimu

nb: lebih romantis ketika dibacakan dengan mendengarkan lagu “Bimbang” dari Melly Goeslow


Silahkan login di facebook dan berikan komentar Anda!